Selasa, 29 Juni 2010

Analisa IHSG 29 Juni 2010

Prediksi pergerakan IHSG selama seminggu kedepan  akan bergerak mixed dengan kecenderungan melemah mengikuti arah pergerakan bursa regional dan bursa dunia. Kalaupun kemarin IHSG berhasil ditutup menguat perlu dicatat bahwa penguatan indeks tersebut bersifat anomali di tengah koreksi bursa regional dan global, hal ini tercermin dari tipisnya volume dan value transaksi yang tercipta di bursa. Penguatan IHSG kemaren ditopang oleh saham-saham perusahaan keuangan dan pertambangan.

Hari ini  diperkirakan akan terjadi aksi profit taking dari beberapa investor sambil menunggu data ekonomi Amerika yang akan diumumkan hari kamis. Sedangkan hasil pertemuan G-20 tidak memberi dampak signifikan bagi bursa-bursa Asia.

Data ekonomi Amerika yang akan dirilis minggu ini meliputi data pertumbuhan pekerjaan, angka pengangguran serta data belanja konsumen. Dari data tersebut, pasar memprediksi untuk bulan Juni jumlah pekerjaan non-pertanian akan turun menjadi 110.000 pekerjaaan, sebagai dampak dari pengurangan pekerja disektor pemerintah.

Pasar juga memprediksi angka pengangguran di AS bulan ini akan naik menjadi 9,8% setelah bulan lalu berada pada angka 9,7%. Angka ini tidak berbeda jauh dibandingkan angka pengangguran terendah AS pada bulan oktober tahun lalu diangka 10,2%.

Satu-satunya peluang sentimen positif datang dari prediksi meningkatnya konsumsi masyarakat AS di bulan Mei, peningkatan belanja konsumen menggambarkan meningkatnya kepercayaan masyarakat di AS untuk terus bertransaksi sehingga dapat terus mendorong tumbuhnya pasar dalam negeri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar